Wakil Walikota Tinjau Kerusakan Jalan Agus Salim |
Kota Bekasi, pospublik.co.id - Wakil Walikota Bekasi, Dr. Tri Adhianto didampingi Lurah Bekasi Jaya, dan Dinas Binamarga Sumber Daya Air (DBMSDA) Tinjau persiapan perbaikan Jalan Agus Salim, Jum’at (24/7/20). Selambat-lambatnya 18 hari kedepan kerusakan disepanjang ruas jalan tersebut akan diperbaiki.
Akibat jalan berlubang di dekat pertigaan Jln. Agus Salim tersebut, kemacetan kerap terjadi. Terutama jika musim hujan, jln. Agus Salim akan menjadi genangan air memaksa pengguna sarana prasarana tersebut harus melambat.
Jangankan musim hujan, musim kemarau pun menurut warga jalan ini selalu macet akibat lobang yang lumayan besar dan berada di beberapa titik. Perbaikan jalan ini memang sudah cukup lama tidak dilakukan, maka terhadap kondisi itu Wakil Wslikota menginstruksikan segera ditindaklanjuti.
Tri Adhianto Temukan Penyebab Genangan Air Akibat Bak Kontrol Saluran Mampet |
Persoalan Jln. Agus Salim menurut Tri Adhianto tidak hanya pada bahu jalan, tetapi juga disebabkan bak kontrol pada saluran air di pinggir jalan harus diperbaiki.
“Memang terlihat, setiap penghujan pasti terjadi genangan air. Kenapa, karena bak kontrol ditutup permanen, jadi ketika mampay susah di kontrol," tegas Tri.
Menyikapi kondisi inprastruktur terseebut, Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto langsung memerintahkan Tim Katak maupun Dinas Lingkungan Hidup supaya segera membongkar saluran Jalan Agus Salim itu. Saat sekarang sebelum musim hujan, waktunya memperbaiki saluran harus dikerjakan.
“Saat Jln. Agus Salim ditutup dari Jl. Ir. H. Juanda hingga ke Rel Kereta Api, waktunya pas untuk perbaikan Jln. Agus Salim yang dekat SMPN-1," pungkas Tri. (ST/Hms/Red)